BEM
STAB Syailendra yang telah mempunyai pengurus baru periode tahun 2013 ini.
Telah mengadakan berbagai kegiatan sebagai realisasi program kegiatan dari
pengurus BEM STAB Syailendra. Selama kurang lebih 5 bulan sejak dipilihnya pengurus baru pada
bulan Desember tahun lalu, BEM STAB Syailendra telah mengadakan berbagai macam
kegiatan seperti donor darah, Latihan Dasar Kepemimpinan, Nonton Film, dsb.
Donor
darah kami sudah kami selenggarakan 2 kali. Donor darah ini sebagai realisasi
dari program kerja Koordinator Bidang Hubungan Ekstern Kampus (HEK). Yang
pertama, kami selenggarakan pada tanggal 04 Desember 2012 di Aula kampus STAB
Syailendra. Di ikuti oleh mahasiswa, dosen, karyawan dan masyarakay sekitar
kampus. Yang kedua, pada tanggal 05 Maret 2013 di Vihara Dhamma Sukkha Kenteng,
Kec. Getasan. Donor darak kali ini, juga sebagai acaea untuk menyongsong hari
raya Waisak 2557/ 2013. Di ikuti oleh sekitar 50 an peserta namun, yang
diterima sebagai pendonor hanya 24 peserta. Peserta meliputi mahasiswa dan umat
Buddha wilayah kecamatan Getasan.
Latihan
Dasar Kepemimpinan (HEK) kami selenggarakan pada tanggal 18 Februari 2013 di
Aula STAB Syailendra dengan pembicara Ibu Wilis Rengganiasih Ekowati, S. Sn.,
M. A. Acara di mulai pukul 08. 30 WIB dan selesai pukul 14. 00 WIB. Tujuan
diadakan LDK ini adalah membentuk pemimpin yang berkualitas. Acara diikuti oleh
seluruh mahasiswa STAB Syailendra.
Diskusi dan pemutaran Film Mata Tertutup
Acara ini terselenggara atas kerja sama STAB Syailendra
dengan Ma’arif Institute dan Tolerance Institute. Dengan kepanitiaan dari BEM
STAB Syailendra. Acara ini diselenggarakan pada tanggal 27 Februari
2013 pukul 12. 00 WIB.
Biasanya
acara Valentine hanya untuk mereka- mereka yang mempunyai pasangan. Oleh karena
itu, agar Valentine lebih bermakna lagi maka kami BEM STAB Syailendra
mengadakan acara tukar kado pada malam Valentine. Acara ini diikuti oleh
suluruh mahasiswa yang dimeriahkan juga dengan penampilan band dari mahasiswa.
Acaea ini bertujuan agar semua dapar berbagi antar sesame bukan hanya dengan
pasangannya saja.
Dalam rangka turut serta melestaraikan budaya tradisional Indonesia. BEM STAB Syailendra melalui Kabid. Kesenian mengadakan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tari. UKM ini dilaksanakan setiap hari Senin. Selain UKM tari ada juga UKM Karawitan, UKM Musik (band), dll.
]
Untuk menjalin hubungan persaudaraan dengan umat dari agama
lain, BEM STAB Syailendra juga ikut bergabung dakam komunitas PERCIK Salatiga,
Rumpun Bambu, dsb. Berikut ini merupakan salah satu acara di PERCIK Salatiga
yang diikuti oleh perwakilan dari BEM STAB Syailendra. Acara ini
diselenggarakan pada tanggal 15 Februari 2013.
Share this on your favourite network
ayo makin banyak yang di posting,,,
ReplyDelete